Makalah
Kamis, 24 Mei 2012
Jumat, 18 Mei 2012
TAFSIR, TA’WIL DAN TARJAMAH
Makalah
TAFSIR,
TA’WIL DAN TARJAMAH
PENDAHULUAN
Ilmu tafsir dapat mendorong kita untuk
mengetahui ilmu-ilmu Alquran sedikit mendalam, serta mendorong kita untuk
memahami hal-hal yang menunjang pemahaman Alquran yang mulia ini.
Alquran al-karim adalah sumber hokum
pertama bagi ummat Muhammad. Kebahagiaan mereka tergantung pada kemampuan
memahami maknanya, pengetahuan rahasia-rahasianya dan pengamalan apa yang
terkandung didalamnya. Maka tidaklah heran kalau Alquran mendapatkan perhatian
yang besar dari ummatnya melalui pengkajian intensip terutama dalam rangka
penafsiran kata-kata atau dalam menakwilkan suatu redaksi kalimat.
Pada makalah ini nantinya akan
dipaparkan suatu pembahasan mengenai tafsir, ta’wil dan tarjamah, mudah-mudahan
dapat menambah pengetahuan kita terhadap bahasan ini.
STUDI ALQURAN
Makalah
A. Pendahuluan
Alquran merupakan kitab suci umat Islam yang diturunkan Allah kepada
rasulnya yang terakhir yaitu Nabi Muhammad saw. Sekaligus sebagai mukjizat yang
terbesar diantara mukjizat-mukjizat yang lain. Turunnya Alquran dalam kurun
waktu 23 tahun, dibagi menjadi dua fase.
Pertama diturunkan di Mekkah yang biasa disebut dengan ayat-ayat Makiyah. Dan yang kedua diturunkan di
Madinah disebut dengan ayat-ayat Madaniyah.
Alquran sebagai kitab terakhir dimaksudkan untuk menjadi petunjuk bagi
seluruh umat manusia (hudan linnas)
sampai akhir zaman. Bukan cuma diperuntukkan bagi anggota masyarakat Arab
tempat dimana kitab ini diturunkan akan tetapi untuk seluruh umat manusia. Di
dalamnya terkandung nilai-nilai yang luhur yang mencakup seluruh aspek
kehidupan manusia dalam berhubungan dengan Tuhan maupun hubungan manusia dengan
sesama manusia lainnya dan hubungan manusia dengan alam sekitarnya. Fazlur
Rahman mengemukakan tentang tema-tema pokok yang terkandung dalam Alquran yang
meliputi : tentang Ketuhanan, kemanusiaan (individu/masyarakat), alam semesta,
kenabian, eskatologi, setan/kejahatan dan masyarakat muslim.[1]
Langganan:
Postingan (Atom)